Welcome to my WorLd Guys :D

Jumat, 11 Januari 2013

Yang ini enak to ?!

kuliner pertama di tahun 2013 !!!

menu jumat ini dikantor adalah PISANG IJO, mencoba peruntungan membuat salah satu makanan khas daerah makasar yang terkenal di bandung itu walaupun sebelumnya belum pernah SAMA SEKALI :D
 
dari hari selasa bahasan mengenai pisang ijo ini sudah mulai terdengar, sampai ada salah satu manager production di kantorku menceritakan bagaimana lezatnya pallu mara. apakah itu???  coba colek dulu sebentar om google itu, pasti yang akan muncul adalah makanan khas makasar yang terbuat dari ikan bandeng yang diberi kuah berbumbu, mmmm ... it's so yummy guys :D

Pak umar, manager production di kantorku, menyarankan untuk pergi ke salah satu rumah makan khas makasar di daerah Batam Centre, disana menyediakan berbagai makanan khas makasar. dari beliau lah, mengalir bagaimana cara pembuatan, rasa serta bagaimana cara menikmati makanan tersebut.

tertarik dan ditambah dengan rasa penasaran dari cerita yang mengalir, malam tadi aku mencari dimana letak rumah makan tersebut, dan waaa laa ....

I found it :D

di depan rumah makan tersebut terpampang "RUMAH MAKAN MAKASAR"
agak sepi sih, mungkin karena sudah malam (Saat itu sudah menunjukkan jam 8) dan suasana di depan rumah makan tersebut gelap.

melihat menu yang terpampang dalam secarik kertas yang dilaminating, aku jadi tergelitik, harganya sangat masuk di kantong !! (buat anak kosan, ini yang paling di cari, hehe :P)
tanpa buang waktu, langsung aku pesan PALLU MARA dan ES PISANG IJO.

well ... buat yang penasaran apa itu pallu mara (mungkin sudah menerka-nerka itu adalah makanan menyeramkan-karena terbuat dari palu), lewat foto di bawah ini, mungkin kalian sudah tidak penasaran lagi. cekidottt ..

Pallu Mara



 Es Pisang Ijo

Rasanyaa....
perpaduan segarnya asam jawa, kunyit, pedesnya dari cabe rawit, angetnya kuah, empuknya bandeng nge-blend banget jadi satu. yummmyyyy
paling pas klo disajikan anget + di waktu hujan, alamaaakkkkk ... nikmatnyaa :D
es pisang ijo nya juga nikmat, tapi karna moment makannya gak pas, jadi terkalahkan dengan pallu mara ... mmm....
gak puas cuma tadi malam aja ngecicipi pallu mara, malam ini, sup konro akan masuk dalam list ..
selamat menikmati guys, dan jangan lupa mampir yaa :D

Welcome back

Welcome 2013 ..

setahun lebih blog ini gak pernah diisi, terakhir diisi tahun 2011, lamaa amaaaattt :P

well ... 2012 punya banyak cerita dan pengalaman seru, sedih, seneng, ngagetin, everything at once !! :D
susah juga mau diceritain pengalaman 2012 lalu -mulai dari pengalaman pertama saya bekerja di salah satu perusahaan Jepang, menjadi 'kepala rumah tangga' dadakan, sampai pengalaman serangkaian interview & test di perusahaan baru tempat saya bekerja sekarang- bisa jadi 7 hari 7 malem duduk manis di depan laptie klo cerita tentang 2012, sometimes bakal ditulisin di blog ini, sambil nyuri-nyuri waktu :P jadi buat tahun 2012, biar saya aja yaa yang nyimpan :)

anyway, 2013 ini diawali sama kejadian yang gak menyenangkan.
bukan musibah sih, lebih ke 'sentilan' buat saya lebih maju lagi..
mungkin ini lebih ke curhatan kegalauan saya tentang usaha saya untuk 'survive' buat keluarga, usaha saya untuk mencari tambahan dengan menjadi agen salah satu  air minum mineral dalam kemasan. 'Kegalauan' saya ini sengaja saya tuliskan dalam bentuk surat, karena saya berharap suatu saat nanti, tulisan saya ini dibaca oleh sang empu-nya perusahaan air minum dalam kemasan tersebut, amin .

Dear Pemilik Perusahaan air minum dalam kemasan "SANFORD"
PT Gajah Izumi Mas Perkasa
di tempat,


nama agen saya 'SEKAR SARI', salah satu agen dari perusahaan Bapak/Ibu di wilayah Anggrek Sari, saya mungkin adalah salah satu agen kecil perusahaan Bapak/Ibu. saat ini saya mempunyai permasalahan tentang keagenan yang saya dapatkan dari Ibu saya.

tertanggal 20 desember 2012 lalu, saya menerima surat dari salah seorang sales Bapak/Ibu tentang kenaikan harga galon yang baru, terima kasih karena telah memberitahukan saya tentang hal itu.  

permasalahan saya mulai muncul pada tanggal 05 Januari 2013 ketika saya berkeliling komplek perumahan wilayah saya -setelah mengantar pesanan salah satu pelanggan- saya melihat ada agen lain yang masuk ke wilayah saya. mungkin itu adalah kejadian yang sekian terjadi di wilayah saya -yang juga sering saya adukan ke sales Bapak/Ibu tersebut, tanpa ada respon balik apapun-  tapi bukan itu yang mengejutkan saya. yang mengejutkan saya adalah ketika agen tersebut memberitahukan saya bahwa perusahaan bapak akan membuka agen yang baru di wilayah saya.

saya memang tidak langsung percaya pada kabar tersebut, yang pertama kali saya lakukan adalah menghubungi sales Bapak/Ibu via telp, tapi betapa terkejutnya saya ketika sales tersebut membenarkan kabar itu. lantas saya mengajukan pertanyaan, "bukankah dalam satu wilayah hanya boleh ditempati oleh satu agen resmi saja? kenapa sekarang, di wilayah saya terdapat agen resmi lainnya?" pertanyaan itu muncul karena sepengetahuan saya, sewaktu awal penawaran tentang keagenan ini kepada ibu saya, sales
Bapak/Ibu tersebut memberikan penyataan itu kepada ibu saya. saya mencoba mengkonfirmasi jawaban pertanyaan tersebut, sales Bapak/Ibu memberikan jawaban yang sangat aneh -dengan sedikit perdebatan saat itu- "karena agen ibu dalam 2 tahun ini tidak memenuhi target 1000 galon/bulan"  lalu saya menanyakan kembali "lalu, kenapa setelah 2 tahun menjadi agen, target 1000 galon/bulan ini baru diberitahukan ke saya, kenapa tidak ada pemberitahuan resmi bahwa akan dibuka agen lainnya di wilayah saya?" .

Dari percakapan saya dan sales Bapak/Ibu,  sales Bapak/Ibu itu berpendapat bahwa alasan manajemen Bapak/Ibu memutuskan untuk membuka agen baru di wilayah saya adalah :


1. setelah 2 tahun saya menjadi agen, target 1000 galon tidak juga dicapai

    well, ini seperti pertanyaan yang besar untuk saya, kenapa setelah 2 tahun menjadi agen, hal ini baru diberitahukan ke saya? bagaimana dengan pernyataan bahwa sales Bapak/Ibu sebelumnya "dalam satu wilayah, hanya diperbolehkan 1 agen resmi yang 'berkuasa' "?
     
berbagai pertanyaan saya muncul, "kenapa selama ini agen lain boleh 
'nakal' berjualan di wilayah saya jika saya tidak diperbolehkan berjualan di wilayah agen lain padahal ada beberapa konsumen langanan saya (yang tinggal di wilayah lain) yang memesan langsung ke agen saya di wilayah itu?" (hal ini dikarenakan konsumen tersebut merasa pelayanan agen di wilayah itu tidak memuaskan). "kenapa saya dilarang membuka agen baru di wilayah lainnnya - yang belum memiliki agen tentunya-?" (hal ini sudah sering saya tanyakan kepada sales Bapak/Ibu tersebut, dan saya mendapatkan jawaban "TIDAK BOLEH" dari beliau) lalu alasan kedua pun di ungkapkan

2.  Karena saya tidak FOKUdalam mengurus keagenan ini.
      
well ... jika yang dimaksud fokus disini adalah saya harus melepaskan pekerjaan saya sekarang kemudian saya harus seharian penuh mengurusi keagenan -menyebarkan, menjual dan terus berpromosi- saya rasa itu tidak masuk akal. bila ingin dibandingkan, keuntungan yang akan saya dapatkan ketika saya FOKUS dalam keagenan dengan gaji yang saya terima dari pekerjaan saya sekarang akan terdapat perbedaan yang sangat jauh. katakan saya berhasil menjual minimal 1000 galon/bulan, berarti keuntungan yang akan saya dapatkan adalah 1juta rupiah/bulan, itu baru keuntungan kotor, belum lagi dikurangi dengan bbm yang saya pakai untuk mengantarkan pesanan ke pelanggan, mengambil galon baru di gudang Bapak/Ibu jika stok galon saya sudah habis tetapi harus menunggu giliran pengantaran ke tempat saya dan biaya promo serta gratis yang saya beri khusus untuk pelanggan -walaupun untuk yang terakhir tadi tidak dianjurkan oleh perusahaan Bapak/Ibu-. Dengan pendapatan kotor 1juta/bulan dari penjualan galon, apa yang dapat saya penuhi? saya masih memiliki adik yang baru saja duduk di bangku kuliah, ibu yang memerlukan pengobatan setiap minggunya, kebutuhan pangan sehari-hari, kebutuhan pembayaran rekening listrik dkk. apakah 1juta itu cukup untuk memenuhi kebutuhan saya di atas?? karena sebab itulah saya bekerja, mendapatkan tambahan modal untuk mencukupi kebutuhan keluarga saya dan tentu saja mengembangkan keagenan saya.

      mungkin saya adalah agen kecil Bapak/Ibu, dengan gaji yang saya terima dari pekerjaan saya sekarang, saya dapat memenuhi kebutuhan keluarga dan saat ini jumlah galon yang saya miliki bertambah -walaupun itu sedikit demi sedikit. jika saya tidak FOKUS, kenapa saya harus capek dengan tangan sendiri mengantarkan pesanan ke pelanggan -seharusnya saya bisa saja menyuruh pelanggan yang datang ke tempat saya-, dengan tangan sendiri saya mempromosikan galon Bapak/Ibu ke pelanggan baru -alhamdulillah pelanggan kami bertambah karena promosi dan gratis yang telah kami berikan-, jika saya tidak FOKUSkenapa saya repot-repot menambah jumlah galon yang saya punya? kenapa saya berpikir untuk terus mengembangkan keagenan ini dengan membagi galon yang saya punya ke warung-warung yang ada di wilayah saya jika saya tidak FOKUS?

3. Agen saya tidak pernah melakukan penetrasi

    untuk pengetahuan Bapak/Ibu, rencana saya bulan desember bulan 2012 lalu adalah memberikan galon yang saya punya kepada warung-warung di wilayah saya untuk mendongkrak penjualan. langkah yang saya lakukan adalah membeli galon-galon dari agen yang sudah tutup guna menambah jumlah stok galon saya, tetapi surat pemberitahuan dari Bapak/Ibu mengurungkan niat saya, saya berpikir bahwa jika saya berikan harga lama kepada reseller -kami menyebut warung-warung tersebut dengan sebutan 'reseller'- saat itu, kemudian di tanggal 1 januari 2013 nanti terdapat kenaikan, reseller kami akan keberatan dengan harga baru tersebut. saya menunggu hingga bulan januari, sehingga saya langsung dapat menerapkan harga baru kepada reseller. jika alasan ketiga ini yang menyebabkan pembukaan agen baru di wilayah saya, saya rasa komunikasi antara agen dan sales (selaku wakil perusahan Bapak/Ibu) harus ditingkatkan :)

    mungkinkah karena saya belum memiliki tempat tinggal tetap untuk berjualan galon Bapak/Ibu, perusahaan Bapak/Ibu memutuskan untuk membuka agen yang baru di wilayah saya? jika iya, inilah pandangan saya, memang keluarga kami sudah pindah dari wilayah tersebut, tapi sebelum pindah, kami mengundang sales Bapak/Ibu tersebut ke rumah untuk menanyakan hal ini. beliau berpendapat bahwa "selama ibu -agen saya- masih mau berjualan, kami perbolehkan ibu menjadi agen". berbekal dengan pernyataan itu, kami menyerahkan penempatan galon di rumah salah satu saudara kami di wilayah keagenan saya tetapi manajemen agen ini tetap dilakukan oleh saya dan saudara laki-laki saya. mungkin ada syarat 'tersembunyi' yang menyatakan bahwa seorang agen harus memiliki tempat tinggal di wilayahnya, hal ini juga sudah saya pikirkan, mungkin keluarga saya sudah pindah dari wilayah saya, tapi saya berencana untuk membeli satu rumah di wilayah keagenan saya, untuk hal ini, saya harus bersabar, menunggu tanggungan perumahan dari kantor saya cair. jadi jika itu dijadikan alasan untuk membuka agen baru di wilayah saya, saya rasa itu bukan alasan yang tepat :)

well, setelah perdebatan saya dan sales Bapak/Ibu terdapat satu kesimpulan -saya mengalah pada akhirnya-, jika di bulan februari 2013 nanti agen saya dapat memiliki omset 1000galon/bulan, maka sales Bapak/Ibu akan menutup agen lain diwilayah saya, dan saya adalah agen tunggal di wilayah saya sekarang. saya harap agen Bapak/Ibu dapat komitmen dengan janjinya ...

saya harap jika tulisan ini dibaca oleh Bapak/Ibu, Bapak/Ibu dapat memberikan penjelasan kepada saya, karena bagaimana pun juga, kita saling membutuhkan -saya membutuhkan perusahaan Bapak/Ibu untuk terus mensuplai galon ke kami, Bapak/Ibu akan membutuhkan saya sebagai langkah promosi, jembatan antara perusahaan Bapak/Ibu dengan konsumen, dan sebagai penghasil uang untuk perusahaan Bapak/Ibu-, karena bagaimanapun, saya tidak menginginkan hubungan 2 tahun ini rusak begitu saja. dan saya akan buktikan, bahwa agen kecil saya mampu untuk omset 1000galon/bulan :D=

terima kasih Bapak/IbuBapak/ sebelumnya, maaf jika kata-kata saya menyinggung pihak-pihak tertentu.

have a great lunch everyone !! :D